Custom Search

Senin, 30 Januari 2012

SUDAH TEPATKAH PENGGUNAAN ANTIBIOTIK...?


Beragamnya penyakit infeksi pada anak telah membuat kebanyakan ibu khawatir dan panik ketika buah hatinya sakit. Kebanyakan ibu akan lebih tenang ketika dokter meresepkan antibiotik untuk anaknya. Padahal, penggunaan antibiotik yang tidak tepat bukan hanya menghamburkan uang, namun juga akan berdampak buruk pada kesehatan buah hati kita. Di zaman yang serba modern seperti sekarang ini, orangtua dituntut untuk pro aktif dan kritis dengan pengobatan yang diberikan dokter untuk buah hatinya. Salah satunya adalah ketika dokter meresepkan antibiotik. Sebagai orangtua, kita perlu memastikan, sudah tepatkah penggunaan antibiotik pada buah hati kita?


Seperti Apakah Penggunaan Antibiotik yang Tidak Tepat?
Pemakaian antibiotik yang tidak berdasarkan ketentuan (petunjuk dokter) menyebabkan tidak efektifnya obat tersebut sehingga kemampuan membunuh kuman berkurang atau bahkan menimbulkan resistensi. Ketidaktepatan penggunaan antibiotik terjadi dalam situasi klinis yang sangat bervariasi, meliputi :
  • Pemberian antibiotik pada keadaan tanpa adanya infeksi bakteri.
  • Pemilihan antibiotik yang salah atau tidak sesuai diagnosis.
  • Dosis yang tidak tepat atau berlebihan.
  • Lama penggunaan antibiotik yang tidak tepat.
  • Penggunaan obat antibiotik suntik yang berlebihan pada penyakit yang dapat disembuhkan dengan obat yang ditelan (oral).
  • Pengobatan sendiri oleh pasien dengan cara mengonsumsi antibiotik yang seharusnya diresepkan oleh dokter.
  • Penggunaan antibiotik berlebih untuk profilaksis (pencegahan) pada pembedahan bersih, khususnya pemberian antibiotik yang berlangsung lebih lama dari waktu yang direkomendasikan (kurang dari 24 jam pasca operasi).
 
Keadaan ini antara lain disebabkan oleh berbagai faktor seperti:
  • pengetahuan dokter yang kurang
  • pengalaman masa lalu atau contoh dari kolega senior
  • harapan dan permintaan pasien
  • promosi industri farmasi
  • mudahnya pasien membeli antibiotik tanpa resep dokter.

Bahaya Penggunaan Antibiotik yang Tidak Tepat
  • Antibiotik memiliki efek samping yang bisa muncul jika penggunaannya tidak tepat. Efek samping yang sering terjadi pada penggunaan antibiotik adalah gangguan beberapa organ tubuh. Gangguan organ tubuh yang bisa terjadi adalah gangguan saluran cerna, gangguan ginjal, gangguan fungsi hati, gangguan sumsum tulang, gangguan darah dan sebagainya.
  • Akibat lainnya adalah reaksi alergi karena obat. Gangguan tersebut mulai dari yang ringan seperti ruam, gatal sampai dengan yang berat seperti pembengkakan bibir atau kelopak mata, sesak, hingga dapat mengancam jiwa atau reaksi anafilaksis.
  • Pemakaian antibiotik berlebihan dapat membunuh kuman yang baik dan berguna yang ada didalam tubuh kita. Sehingga tempat yang semula ditempati oleh bakteri baik ini akan diisi oleh bakteri jahat atau oleh jamur atau disebut “superinfection”. Pemberian antibiotik yang berlebihan akan menyebabkan bakteri-bakteri yang tidak terbunuh mengalami mutasi dan menjadi kuman yang resisten.
  • Penggunaan antibiotik menyebabkan bakteri yang awalnya dapat diobati dengan mudah menggunakan jenis antibiotik ringan akan menjadi kebal, sehingga memerlukan jenis antibiotik yang lebih kuat. 
 
Penulis : dr. Avie Andriyani Ummu Shofiyyah 
Sumber: muslimah.or.id 



AL HIJAMAH UNTUK PENDERITA DIABETES MELLITUS


Banyak pertanyaan timbul saat seorang penderita diabetes mellitus dianjurkan solusi pengobatan dengan terapi al hijamah. Terutama, kekhawatiran terhadap luka yang ditimbulkan akibat proses al hijamah. Padahal, bila kita meyakini bahwa terapi al hijamah merupakan sebaik-baik pengobatan sebagaimana dianjurkan Rasulullah, maka seharusnya tiada keraguan untuk melakukan al hijamah.

Al hijamah merupakan terapi tercanggih untuk membersihkan racun dari tubuh (detoksifikasi) serta efektif melancarkan penyumbatan di pembuluh darah sekaligus meningkatkan regenerasi sel. Al hijamah juga merupakan metoda terapi paling cepat untuk menurunkan atau menstabilkan gula darah.

  • Bagi penderita diabetes di bawah 5 tahun, pembekaman dilakukan tiap pekan selama sebulan. Pada bulan kedua, frekuensi menjadi dua pekan sekali. Dan di bulan ketiga dan seterusnya, pembekaman dilakukan sebulan sekali.
  • Bagi penderita diabetes di atas 5 tahun dan sudah mengalami komplikasi, frekuensi pembekaman dilakukan seperti jadwal di atas dan potensi pengambilan darah disesuaikan dengan kondisi pasien. Karena sedikit saja pengeluaran darah insya Allah berpengaruh besar terhadap sistem metabolisme tubuh.
  • Titik bekam diutamakan adalah titik-titik sunnah, yaitu kahil (tengkuk), katifayn (dua sisi bahu), pinggang, di belakang paha atau betis dan di bawah mata kaki.
  • Bagi penderita diabetes mellitus yang mengalami gangguan penglihatan, bisa ditambah bekam di area pelipis dan diteteskan madu (kam'ah) pada matanya.
  • Melengkapi terapi al hijamah dengan terapi herba untuk mendapatkan hasil yang optimal

Baca juga:
1. DIABETES MELLITUS, APA ITU...?
2. APA SAJA GEJALA DIABETES MELLITUS...?
3. TERAPI ISLAMI MENGAKHIRI DIABETES MELLITUS


Produk herba yang bisa digunakan untuk terapi diabetes mellitus:
1. HABBATUSSAUDA OIL SOFTGEL
2. GAMALIFE
3. GREEN PALAPA
4. HABBATUSSAUDA PLUS MENGKUDU
5. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA (MINYAK)
6. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA 210
7. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA 100
8. KOPI RADIX SINERGI

Jumat, 27 Januari 2012

TIPS ISLAMI MENGAKHIRI DIABETES MELLITUS


Diabetes mellitus terjadi akibat kurang atau tidak adanya insulin yang diproduksi oleh pankreas sehingga kadar glukosa dalam darah meningkat. Oleh sebab itu, terapi islami terhadap diabetes mellitus difokuskan pada perbaikan fungsi pankreas sehingga pankreas mampu memproduksi insulin dalam jumlah yang mencukupi.

Beberapa terapi islami yang bisa dilakukan terhadap diabetes mellitus adalah sebagai berikut:
  • Memperbaiki keyakinan bahwa diabetes mellitus bisa disembuhkan dengan ijin Allah ta'ala.
  • Menghindari diet. Diet yang dianjurkan seringkali mengurangi dosis makanan secara ekstrim. Hal ini otomatis mengurangi asupan gizi dan nutrisi sehingga tubuh tidak mendapat pasokan gizi dan nutrisi yang cukup. Kondisi ini justru dapat melemahkan kinerja organ dan antibodi tubuh. Langkah yang tepat adalah tetap menjaga asupan nutrisi dan gizi yang cukup, menjaga pola makan yang tidak berlebihan dan berusaha memilih makanan yang bermutu.
  • Melakukan al hijamah (bekam). Al hijamah (bekam) merupakan terapi tercanggih untuk detoksifikasi atau membersihkan racun dari dalam tubuh. Al hijamah (bekam) juga merupakan metoda paling cepat menurunkan kadar gula darah sekaligus meningkatkan imunitas.
  • Mengkonsumsi obat-obatan herba. Gunakan obat-obatan herba yang berfungsi untuk meregenerasi sel-sel pankreas yang rusak dan merangsang pankreas untuk mampu memproduksi insulin secara alami.
  • Hindari stress. Seseorang yang tidak bisa mengolah hati dan pikirannya berpotensi menimbulkan banyak penyakit. Untuk itu, kembalikan segala urusan pada Allah ta'ala.
  • Hindari amputasi. Insya Allah dengan berhijrah ke pengobatan islami yang terpadu, problem luka maupun gejala-gejalanya bisa diatasi sejak dini. 

Baca juga:
1. DIABETES MELLITUS, APA ITU...?
2. APA SAJA GEJALA DIABETES MELLITUS...?


Produk herba yang bisa digunakan untuk terapi diabetes mellitus:
1. HABBATUSSAUDA OIL SOFTGEL
2. GAMALIFE
3. GREEN PALAPA
4. HABBATUSSAUDA PLUS MENGKUDU
5. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA (MINYAK)
6. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA 210
7. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA 100
8. KOPI RADIX SINERGI


Rabu, 25 Januari 2012

APA SAJA GEJALA DIABETES MELLITUS...?



Gejala diabetes mellitus tidak selalu ada karena sebagian besar penderita diabetes bersifat asimtomatik (tidak menunjukkan gejala diabetes mellitus), artinya tidak ada gejala yang menunjukkan bahwa orang tersebut menderita. Mungkin anda bertanya kenapa? Karena sebagian dari penderita masih dalam tahap akut atau belum parah, dimana pada fase ini mereka biasanya tidak mengalami gejala diabetes mellitus yang khas, berbeda dengan mereka yang sudah kronik. Ini menginformasikan kepada anda bahwa semakin dini kita mengetahui diagnosis diabetes mellitus, maka akan semakin mudah untuk diobati. Jadi, sesekali tidak ada salahnya anda memeriksakan kadar glukosa anda.

Hal yang sangat penting lagi, adalah ketika kita bisa mendiagnosis diabetes secara dini, maka dapat dilakukan tindakan untuk mencegah komplikasi. Karena baik diabetes mellitus itu sendiri maupun komplikasinya akan berdampak pada penderita sendiri, keluarga, bahkan keturunannya kelak.

Gejala Diabetes Mellitus Secara Umum

Ada banyak gejala diabetes mellitus, bahkan untuk diabetes tipe 1 dan diabetes tipe 2 memiliki gejala yang berbeda. Tetapi dalam kesempatan kali ini akan fokus tentang gejala diabetes yang paling umum.

  • Cepat Haus dan lelah. Penderita diabetes mellitus akan cepat merasa haus, kenapa? Karena mereka akan kekurangan glukosa, sebagian besar glukosa tidak dipakai dalam tubuh untuk energy, melainkan dibuang di urin (kencing)
  • Sering buang air kecil. Sisa-sia metabolisme glukosa yang seharusnya tidak dikeluarkan di urin malah dikeluarkan, sehingga massa urin semakin banyak di produksi ginjal.
  • Penglihatan kabur. Pernah tidak makan seharian dan penglihatan kabur? Begitulah jika anda kekurangan glukosa, tidak ada energi bagi tubuh.
  • Mual dan muntah. Bagi beberapa penderita akan merasa mual dan muntah, apalagi jika control makanan terhadap glukosa terlalu berlebihan
  • Tiba-tiba berat badan turun. Tidak mengherankan, pastinya anda bisa memakai nalar sendiri, karena bagi penderita diabetes mellitus sedikit mengelola glukosa tubuhnya menjadi energi.

Beberapa gejala diabetes mellitus yang lain seperti Retensi cairan (terutama di kaki), Penurunan toleransi terhadap dingin, Peningkatan denyut jantung, Kulit kering bersisik, Mati rasa jari dan jari kaki, berkeringat dengan keringat lengket, tremor (gemetar), Gelisah tanpa alasan yang jelas, penurunan konsentrasi.

Baca juga:
1. DIABETES MELLITUS, APA ITU...?
2. TIPS ISLAMI MENGAKHIRI DIABETES MELLITUS

Produk herba yang bisa digunakan untuk terapi diabetes mellitus:
1. HABBATUSSAUDA OIL SOFTGEL
2. GAMALIFE
3. GREEN PALAPA
4. HABBATUSSAUDA PLUS MENGKUDU
5. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA (MINYAK)
6. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA 210
7. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA 100
8. KOPI RADIX SINERGI


Selasa, 24 Januari 2012

DIABETES MELITUS, APA ITU..?


Diabetes Melitus atau yang dikenal dengan kencing manis atau gula darah merupakan penyakit yang disebabkan karena gula yang dikonsumsi tidak diserap dengan maksimal, sehingga gula tertimbun. WHO melansir data pada tahun 2009 di Indonesia 8 juta penduduknya menderita penyakit diabetes. Hal ini menjadikan Indonesia menempati peringkat ke-4 di dunia sebagai negara dengan jumlah penduduk penderita diabetes terbesar di dunia. Dan China saat ini menjadi negara dengan penderita diabetes terbanyak di dunia dengan 92,4 juta penderita diabetes. Sekitar 61% tidaknya tidak menyadari bahwa mereka telah menderita diabetes.
 
Penyakit Diabetes Mellitus (DM) yang juga dikenal sebagai penyakit kencing manis atau penyakit gula darah adalah golongan penyakit kronis yang ditandai dengan peningkatan kadar gula dalam darah sebagai akibat adanya gangguan sistem metabolisme dalam tubuh, dimana organ pankreas tidak mampu memproduksi hormon insulin sesuai kebutuhan tubuh.

Insulin adalah salah satu hormon yang diproduksi oleh pankreas yang bertanggung jawab untuk mengontrol jumlah/kadar gula dalam darah dan insulin dibutuhkan untuk merubah (memproses) karbohidrat, lemak, dan protein menjadi energi yang diperlukan tubuh manusia. Hormon insulin berfungsi menurunkan kadar gula dalam darah.

Setelah makan, pankreas otomatis melepaskan insulin untuk memindahkan glukosa dalam darah kita ke dalam sel, dan menurunkan tingkat gula darah. Ini sekaligus menjawab kenapa orang yang menderita DM (Diabetes mellitus) umumnya disuntik insulin.

Seseorang dengan penyakit diabetes mellitus memiliki kondisi di mana jumlah glukosa dalam darah terlalu tinggi (hiperglikemia). Hal ini karena tubuh tidak memproduksi cukup insulin atau bisa juga pankreas memang tidak memproduksi insulin (salah satunya karena kerusakan pankreas). Hal ini menyebabkan terlalu banyak glukosa dalam darah.

Tipe Tipe Diabetes Mellitus

Ada 2 jenis diabetes mellitus:
  • Penyakit Diabetes Mellitus Tipe 1 – pankreas tidak memproduksi insulin sama sekali. Keadaan ini mungkin disebabkan oleh kerusakan pankreas. Sehingga jika ini terjadi, penderita harus disuntik insulin setiap hari dan mengatur makanan yang rendah glukosa.
  • Penyakit Diabetes Mellitus Tipe 2 – pankreas tidak memproduksi insulin yang cukup, atau insulin tidak bekerja dengan baik.

Baca juga:
1. APA SAJA GEJALA DIABETES MELLITUS...?
2. TIPS ISLAMI MENGAKHIRI DIABETES MELLITUS

Produk herba yang bisa digunakan untuk terapi diabetes mellitus:
1. HABBATUSSAUDA OIL SOFTGEL
2. GAMALIFE
3. GREEN PALAPA
4. HABBATUSSAUDA PLUS MENGKUDU
5. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA (MINYAK)
6. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA 210
7. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA 100
8. KOPI RADIX SINERGI



Senin, 23 Januari 2012

FAKTA UNIK TENTANG KOLESTEROL


Ternyata salah satu jenis lemak yang yang ada dalam tubuh kita tersebut memiliki hal-hal unik yang mungkin anda tidak tahu! Berikut ini hal hal unik tentang kolesterol:
  1. Tahukah anda bahwa tubuh kita membuat beberapa kolesterol sendiri, selain dari apa yang kita makan
  2. Kolesterol hanya berasal dari makanan yang bersumber dari produk hewani. Makanan dari tumbuhan (nabati) tidak mengandung kolesterol, kecuali beberapa asam lemak tak jenuh.
  3. Pernahkah terbesit dalam pikiran anda bagaimana perjalanan kolesterol dalam darah? Kolesterol tidak dapat melakukan perjalanan dalam darah sendiri, melainkan dibawa oleh protein khusus. Kombinasi pembawa kolesterol dan protein disebut “lipoprotein.”
  4. Kolesterol tidak selamanya buruk bagi tubuh, justru ada kolesterol yang baik untuk tubuh! Ya, beberapa orang bertanggapan bahwa kolesterol harus dihindari dan sebagainya, kenyataannya ada kolesterol yang berguna bagi tubuh. Jenis kolesterol tersebut kita kenal sebagai :
    • Low density lipoproteins (LDL, atau kolesterol “buruk”)
    • High density lipoprotein (HDL, atau kolesterol “baik”)
    • trigliserida
    Berikut penjelasan sederhananya : LDL (kolesterol buruk) karena beberapa karakteristik yang dimilikinya dari hati kemudian mengirimkannya ke sel padahal mereka tidak dibutuhkan untuk kesana. Sedangkan HDL membuang kelebihan kolesterol dari darah dan membawanya ke hati. kadar kolesterol total seseorang adalah kombinasi dari LDL dan kolesterol HDL (HDL + LDL).
  5. Tubuh kita memproduksi lebih dari cukup kolesterol sendiri untuk tetap sehat. Tapi pada kenyataannya, kebanyakan orang makan terlalu banyak kolesterol dan lemak, yang dapat meningkatkan kadar kolesterol darah.
  6. Tingginya kadar kolesterol dapat menyebabkan penyakit jantung. Kolesterol bersama hipertensi adalah 2 faktor resiko penyebab primer.
  7. Bagaimana LDL bisa menyebabkan penyakit stroke? Kelebihan kolesterol LDL dalam darah akan disimpan dalam arteri, pembuluh darah yang memberi “makan” jantung dan otak. Deposito tersebut dapat bergabung dengan zat lain untuk membentuk plak. Bayangkan plak adalah sesuatu yang tebal dan keras di pembuluh darah. plak di arteri dalam ilmu kedokteran disebut aterosklerosis. Atelosklerosis dapat mempersempit lorong di dalam arteri (bayangkan saja selang yang tersumbat) hal ini akan membendung aliran darah, plak tersebut lama kelamaan pecah dan jika plak tersebut pergi ke otak akan menyebabkan stroke.
  8. Wanita memproduksi kolesterol baik lebih tinggi daripada pria.
Sumber: Turun Berat Badan

Produk herba yang bisa digunakan untuk terapi kolesterol tinggi:
1. HABBATUSSAUDA OIL SOFTGEL
2. GAMALIFE
3. GREEN PALAPA
4. HABBATUSSAUDA PLUS MENGKUDU
5. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA (MINYAK)
6. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA 210
7. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA 100
8. KOPI RADIX SINERGI


Kamis, 19 Januari 2012

MENGENAL KOLESTEROL


Salah satu komponen lemak didalam darah yang sangat dibutuhkan oleh tubuh adalah kolesterol. Fungsi kolesterol bagi tubuh untuk membuat hormon seks, adrenalin, pembentuk dinding-dinding sel, merawat sel-sel saraf dan sebagai bahan dasar pembentukan hormon steroid yaitu hormon yang diperlukan untuk mengatur fungsi dan aktifitas biologi tubuh.

Pada masa pertumbuhan, kolesterol sangat dibutuhkan karena merupakan salah satu penyusun membran sel otak. Jika kadarnya sangat rendah maka kelak akan sangat berpengaruh terhadap tingkat kecerdasannya.
Kadar kolesterol yang terlampau rendah pada orang dewasa secara tidak langsung menyebabkan depresi. Kolesterol berperan membantu membawa seretonin yaitu senyawa yang diperlukan untuk fungsi otak. Jika kadar kolesterol sangat rendah akan semakin sedikit seretonin yang sampai ke otak sehingga menimbulkan perasaan depresi.

Secara alami tubuh memproduksi kolesterol di dalam organ hati dalam jumlah yang memadai. Sekitar 75% kolestrol dalam darah adalah hasil sintesa dari organ hati dan 25% nya merupakan asupan makanan. Bila kadar kolesterol tetap seimbang dengan kebutuhan baik hasil sintesa maupun asupan makanan, maka tidak akan menimbulkan masalah kesehatan.

Namun jika kadar kolesterol berlebih, akan terdeposit didalam dinding pembuluh darah dan menimbulkan aterosklerosis yaitu penyempitan atau pengerasan pembuluh darah, hal inilah yang memicu terjadinya penyakit hipertensi, jantung koroner serta stroke. Peningkatan kadar kolesterol ini disebabkan asupan makanan terutama yang berlemak tinggi secara terus menerus. Kadar kolesterol dianggap tinggi (hiperkolesterolemia) jika melebihi 200 mg/dl.

Kolesterol terbagi menjadi:
  • LDL (Low Density Lipoprotein) dikenal sebagai kolesterol jahat.
  • HDL (Hight Density Lipoprotein) juga dikenal sebagai kolestrol baik.
  • Trigliserida.
Kolesterol adalah lemak yang telah diproses pada organ hati tapi tidak larut dalam air maka dibutuhkan protein agar dapat tersebar ke seluruh tubuh. LDL adalah kolesterol yang diangkut dari organ hati ke seluruh tubuh. Akibat muatan lemak yang berlebihan, LDL banyak meninggalkan lemak di pembuluh darah sehingga mengakibatkan aliran darah menjadi tidak lancar, maka LDL disebut sebagai kolesterol jahat.

Sebaliknya HDL adalah kolesterol yang diangkut dari seluruh tubuh menuju hati. Karena muatannya kosong HDL mengangkut banyak lemak di pembuluh darah ke organ hati untuk diproses kembali, maka HDL disebut juga sebagai kolesterol baik.

Sedangkan trigliserida adalah lemak yang terbentuk sebagai hasil dari metabolisme makanan. Tidak hanya dalam bentuk lemak tetapi juga makanan yang berbentuk karbohidrat serta protein yang berlebihan, yang tidak seluruhnya dibutuhkan sebagai sumber energi.

Berdasarkan penelitian dari Academic Medical Center (Amsterdam) yang disampaikan oleh Dr.John J.P Kastelein, pada Journal of the American College of Cardiology edisi bulan pebruari 2008. Walau HDL kerap dianggap sebagai kolesterol baik namun bila kadarnya melebihi batas, tetap dapat meningkatkan resiko penyakit arteri jantung.

CHART TITIK BEKAM


Baca juga:
1. WAKTU UTAMA MELAKUKAN BEKAM
2. PERLENGKAPAN BEKAM
3. AL HIJAMAH : SOLUSI ISLAMI UNTUK HIPERTENSI 
4. PROSES STERILISASI PERLENGKAPAN AL HIJAMAH 
5. AL HIJAMAH : TERAPI WARISAN RASULULLAH
6. JENIS DAN TEKNIK AL HIJAMAH


Selasa, 17 Januari 2012

LEBIH "JANTAN" DENGAN JINTAN HITAM (HABBATUSSAUDA)


Jintan hitam atau Habbatussauda sudah banyak dikenal sebagai obat herbal yang mengatasi hampir semua penyakit. Kunci dari kehebatan Habbatussauda adalah kandungan seng (zinc)-nya. Bagi pria yang libidonya kurang dan jantung kurang sehat, jintan hitam bisa jadi solusinya.

Salah satu pemicu libido kurang pada pria adalah hormon testosteron yang rendah karena hormon itulah yang membentuk karakteristik androgenik (sifat macho). Tapi hormon testosteron tinggi bukan juga jaminan memiliki libido tinggi, karena hormon testosteron hanya akan berfungsi maksimal jika berbentuk free testosteron (hormon testosteron yang aktif).

Berdasarkan penelitian yang dilakukan Prof Eulis Datau SpPD dari Universitas Sam Ratulangi Manado, diketahui bahwa free testosteron akan mengalami peningkatan dalam setiap 50 mg per kilogram Habatussauda.

Disinilah kunci kehebatan jinten hitam atau Habatussauda. Selain meningkatkan kekebalan lewat hormon testosteron, Habbatussauda juga akan meningkatkan kesehatan jantung karena dalam jantung manusia banyak sekali terdapat reseptor hormon testosteron. Penderita sakit jantung banyak yang memiliki kekurangan hormon testosteron.

Diduga kandungan Zinc (seng) dalam Habbatussauda yang memicu bentuk free testosteron tersebut. "Sampai saat ini memang belum ada studi yang benar-benar fokus dan membelah kandungan Habbatussauda, tapi salah satu zat yang diduga mengaktifkan testosteron adalah seng," kata kata dr Phaidon L Toruan, MM.

dr Phaidon menambahkan, sebelum menjadi free testosteron, bentuk awal testosteron sebenarnya adalah kolesterol. "Jadi untuk meningkatkan testosteron, konsumsilah kolesterol yang banyak. Tapi masalahnya banyak orang yang kelebihan kolesterol tapi sedikit yang mengubahnya menjadi testosteron," ujar dokter kelahiran 7 November 1973 yang memperoleh gelar dokter di Universitas Padjadjaran dan melanjutkan studi S2-nya di Magister Manajemen Universitas Indonesia.

Untuk mengubah kolesterol menjadi testosteron aktif dibutuhkan olahraga dan pembakaran kolesterol. Imbas dari aktifnya hormon testosteron tersebut adalah meningkatnya libido, energi dan menstimulasi pertumbuhan sel-sel kekebalan.

Hal itu juga dibenarkan oleh beberapa kajian luar yang pernah dilakukan oleh Profesor El Dakhany dari Microbiologi Research Center, Arabia dan Dr Michael Tierra L.A.C.O MD dari Pharmachology Research Department Laboratory, Departement Pharmachy King College London.

Mereka melaporkan bahwa Habbatussauda berkhasiat menguatkan sistem kekebalan, meningkatkan daya ingat dan konsentrasi, meningkatkan bioaktifitas hormon, menetralkan racun dalam tubuh, mengatasi gangguan tidur dan stres, sebagai anti histamin (zat yang memicu alergi), memperbaiki saluran pencernaan dan anti bakteri, melancarkan Air Susu Ibu (ASI), tambahan nutrisi pada ibu hamil dan balita serta nutrisi bagi manusia.

"Tapi yang sering jadi misleading dan harus diluruskan adalah, mengonsumsi Habbatussauda bukan berarti jaminan akan sehat terus karena percuma saja konsumsi terus menerus tapi tidak menjaga pola hidup yang lainnya. Untuk sehat itu harus ditanamkan total konsep, artinya konsep sehat secara menyeluruh," tutur dokter yang juga penulis buku Fat Loss Not Weight Loss dan tergabung dalam Faculty Member Rhenald Kasali School.

Sumber: detikHealth 

Baca juga:
1. MENGAPA HABBATUSSAUDA NIGELLA SATIVA)...?
2. KHASIAT HABBATUSSAUDA

Produk herba yang mengandung habbatussauda:
1. HABBATUSSAUDA OIL SOFTGEL
2. HABBATUSSAUDA PLUS MENGKUDU
3. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA (MINYAK)
4. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA 210 5. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA 100
6. MASHIKAMA EKSTRAK HABBATUSSAUDA
7. KOPI HABASY GINSENG 18 IN 1
8. JAHE MERAH AMANAH (JMA)





Senin, 16 Januari 2012

TIPS MEMILIH HERBAL YANG BAIK


Herbal sudah dikenal luas oleh masyarakat Indonesia sejak zaman dulu. Nenek moyang kita telah menggunakan berbagai ramuan herbal untuk mengobati banyak penyakit. Namun, seiring dengan berkembangnya kedokteran modern, fungsi herbal semakin tergantikan dengan kehadiran obat-obat kimia yang khasiatnya sudah teruji secara praklinis (pada hewan percobaan) dan klinis (pada manusia).

"Secara umum herbal tidak ada efek sampingnya, kecuali untuk beberapa kasus dimana obat herbal dicampur dengan obat sintetis kadang-kadang ada efek sampingnya," ujar Prof. Dr. Sumali Wiryowidagdo, Apt, Wakil Ketua Pusat Studi Obat Bahan Alam Departemen Farmasi, FMIPA Universitas Indonesia. "Bisa jadi ada herbal yang dicampur dengan obat sintetis. Itu yang tidak aman. Tapi kalau herbal murni itu nggak ada efek sampingnya," lanjut Prof Sumali yang juga merupakan Guru Besar di Fakultas Farmasi FMIPA UI.

Prof Sumali juga mengingatkan masyarakat agar tidak mudah percaya produsen herbal yang menjanjikan bisa menyembuhkan penyakit pasien dengan cepat bila mengonsumsi herbal produksinya.

"Kalau ada yang bilang minum herbal 2 hari langsung sembuh itu jangan mudah percaya. Harus diperiksa apakah ada campuran bahan kimia atau tidak, karena khasiat herbal biasanya lebih lambat dibandingkan obat kimia," tutur Prof Sumali.

Prof Sumali memberikan beberapa tips memilih herbal, yaitu::

1. Periksa nomor pendaftaran BPOM
"Dilihat dulu nomor registrasi dan logo 'jamu' dari BPOM. Kalau sudah terdaftar, berarti komposisinya sudah diuji oleh BPOM," jelas Prof Sumali.

2. Periksa kemasan herbal
"Periksa kemasan ada yang mencurigakan atau tidak, misalnya terdapat salah ketik atau ada yang dirasakan aneh," lanjut Prof Sumali.

3. Periksa isinya
"Herbal yang sudah diolah biasanya berbentuk serbuk, potongan-potongan herbal, kapsul atau sirup. Yang sudah dalam bentuk modern biasanya lebih terpercaya."

4. Tidak membeli di sembarangan tempat
"Untuk menyimpanannya, herbal harus dihindari dari sinar matahari langsung, kelembaban harus dijaga tetap kering karena herbal sangat dipengaruhi kadar air. Untuk herbal sebaiknya dibeli di toko khusus obat herbal atau apotik, jangan di warung-warung sembarangan. Biasanya herbal yang dicampur obat sintetis sering masuk ke warung-warung gitu," jelas Prof Sumali.

5. Beri jeda bila minum herbal bersamaan dengan obat medis
Konsumsi obat-obat herbal sebaiknya diberi jeda dengan obat medis, agar efek obat tidak saling meniadakan misalnya diberi jeda 1 jam. "Biasanya obat medis dulu, karena efeknya lebih cepat, baru obat herbal," jelas Prof Sumali.

Baca juga:

Sabtu, 14 Januari 2012

JENIS DAN TEKNIK AL HIJAMAH / BEKAM

 

Ada 2 jenis bekam yang dipergunakan:

 

1. Bekam Basah (Damawiyah)

Jenis bekam basah adalah bekam yang dilakukan oleh Nabi, maka dari itu disebut bekam sunnah Nabi.

Disini permukaan kulit disedot terlebih dahulu, lalu dilukai atau disayat dengan menggunakan lancet (jarum yang tajam) atau pisau bedah kemudian disekitarnya disedot kembali untuk mengeluarkan darah yang berisi sisa-sisa toksid dari dalam tubuh. Setiap sedotan dibiarkan selama 2-3 menit kemudian dibuang kotorannya dengan cara ditempatkan pada cawan atau tempat sampah khusus. Maksimal sedotan tidak lebih dari 7 kali. Darah yang mengandung toksid berwarna hitam pekat seperti jeli atau berbuih. Jarak waktu pengulangan bekam di tempat yang sama adalah 2-3 minggu. Bekas luka insya Allah akan hilang dalam 2-3 hari jika diurut dengan Minyak Herba Jawi 99 dan bekasnya tidak terkena air selama 3-4 jam setelah berbekam.

 

2. Bekam Kering (Jaafah )

Bekam jenis ini adalah pengembangan dari bekam basah. Bekam kering bermanfaat untuk membuang angin  serta melegakan sakit secara emergensi tanpe melukai kulit. Dapat melemaskan otot-otot yang kaku. Disini pengkopan hanya dilakukan satu kali selama 15-20 menit. Setelah selesai baru dioleskan lagi Minyak Herba Jawi 99 untuk mempercepat menghilangkan lebam bekas bekam kering tersebut.  

 

Ada 4 teknik bekam yang biasa dilakukan : 

  • Teknik statis, dimana titik yang dituju langsung dihisap

  • Teknik seluncur, dimana sebelum mendapatkan titik yang dimaksud tubuh diolesi dulu dengan Minyak Herba Jawi 99 kemudian dikop dengan gelas bekam kemudian diseluncurkan. Teknik ini biasanya digunakan untuk membuang angin.

  • Teknik tarik, biasanya digunakan pada dahi, dengan cara dihisap kemudian ditarik, demikian berkali-kali.

  • Teknik limfatik, yaitu sebelum menemukan titik yang akan dibekam bagian tubuh yang akan dibekam dipalpasi (diraba), bila terasa ada sesuatu yang menonjol seperti gumpalan-gumpalan yang berbentuk pasir, beras atau kacang hijau,  hisap dengan menggunakan gelas bekam. Fungsi teknik limfatik adalah untuk mengaktifkan kembali leukosit dalam menjalankan tugasnya yaitu membasmi kuman, bakteri dan virus yang melemahkan sistem imunitas.

 

Baca juga:
1. AL HIJAMAH : TERAPI WARISAN RASULULLAH
2. WAKTU UTAMA MELAKUKAN AL HIJAMAH
3. PERLENGKAPAN AL HIJAMAH
4. PROSES STERILISASI PERLENGKAPAN AL HIJAMAH 



Jumat, 13 Januari 2012

KURANGI PEMBERIAN ANTIBIOTIK UNTUK ANAK-ANAK


Penggunaan antibiotik yang tidak tepat bisa membuat kuman menjadi kebal atau resisten. Karenanya para ahli menyarankan untuk mengurangi resep antibiotik pada anak-anak.

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) menuturkan sejak tahun 1990-an telah ada penurunan sebesar 10 persen untuk peresepan antibiotik pada anak-anak berusia 14 tahun atau kurang.

Saat ini antibiotik sering digunakan tapi tidak bekerja dengan baik untuk melawan virus seperti pilek dan flu. Hal ini karena antibiotik digunakan untuk melawan infeksi yang disebabkan oleh bakteri, penyalahgunaan ini bisa menyebabkan resistensi antibiotik.

Para ahli mengungkapkan dari waktu ke waktu dokter banyak salah meresepkan antibiotik. CDC menemukan dokter sering meresepkan antibiotik untuk sakit tenggorokan, pilek dan beberapa infeksi saluran pernapasan atas lainnya yang disebabkan oleh virus.

"Dokter masih terlalu sering meresepkan antibiotik, karenanya masih ada jalan yang panjang untuk mengatasi hal ini," ujar Dr lauri Hicks, ahli epidemiologi CDC, seperti dikutip dari Foxnews, Senin (5/9/2011).

Terkadang masalah yang timbul akibat tekanan dari orangtua yang ingin anaknya diberi antibiotik. Orangtua yang melihat anaknya menjerit sakit tengah malam mengharapkan dokter memberikan antibiotik untuk menyembuhkan anaknya.

"Dalam era baru konsumerisme, mereka tidak akan berhenti pada 1 doker dan akan pergi ke tempat lain untuk mendapatkan apa yang mereka inginkan," ujar Dr Kenneth Bromberg, ketua pediatri dari Brooklyn Hospital Center di New York.

Anak-anak yang sering diberi antibiotik saat mengalami batuk pilek, justru menjadi lebih sering sakit. Umumnya anak-anak mengalami batuk pilek 4-5 kali dalam setahun, tapi jika diberi antibiotik bisa jadi 10 kali dalam setahun.

Untuk itu para orangtua juga sebaiknya lebih cermat dalam memberikan obat pada sang buah hati, dan jika si kecil mengalami batuk pilek sebaiknya tidak perlu diberikan antibiotik. Serta perbaikan dalam tes diagnostik cepat yang bisa membantu dokter menentukan apakah penyakit tersebut disebabkan oleh bakteri atau virus.

Sumber: detikHealth

Baca juga:



Kamis, 12 Januari 2012

PROSES STERILISASI PERLENGKAPAN AL HIJAMAH


Setelah alat bekam digunakan, maka untuk dapat digunakan kembali alat bekam harus disterilisasi. Proses sterilisasi ini sangat penting untuk menjaga kehigienisan alat bekam. Apalagi bekam ini menyangkut pengeluaran darah yang sangat mudah menularkan penyakit. Oleh karena itu proses sterilisasi yang tepat dan benar mutlak penting adanya. 

Tujuan Sterilisasi

1.Membunuh kuman (virus atau bakteri) yang terbawa darah pasien sebelumnya.
2.Membersihkan alat dari bekas darah dan minyak yang digunakan dalam membekam.

Cara Sterilisasi Alat Bekam

  1. Bekas darah yang menempel di kop disemprot dengan H2O2 (hidrogen peroksida) 3%. Fungsi H2O2 3% adalah untuk mengangkat bekas darah yang menempel di kop. Bekas darah yang bereaksi dengan H2O2 3% akan nampak berbuih.
  2. Kop yang sudah disemprot H2O2 3% direndam dalam larutan NaClO (Klorin) 5% dan air dengan perbandingan 1 bagian klorin dan 9 bagian air. Klorin dapat diperoleh dari pemutih pakaian yang dijual di pasaran seperti bayklin, soklin pemutih atau proklin.
  3. Rendam kop selama minimal 15 menit untuk bekas pasien yang tidak mengidap penyakit virus- seperti hepatitis, herpes atau HIV- atau minimal 24 jam untuk pasien pengidap penyakit virus. Dalam hal ini sebelum membekam diharuskan menanyakan riwayat kesehatan pasien. Perendaman yang terlalu lama dalam larutan klorin dapat mengakibatkan karet vakum pada kop rusak.
  4. Kop kemudian dicuci menggunakan sabun pencuci piring seperti sunlight atau mama lemon, lalu keringkan.
  5. Kop disemprot larutan alkohol 70% dan keringkan menggunakan tisu.
  6. Kop siap digunakan kembali, jika akan disimpan ke dalam tempat terlindung.
Baca juga:
1. AL HIJAMAH : TERAPI WARISAN RASULULLAH
2. WAKTU UTAMA MELAKUKAN AL HIJAMAH
3. PERLENGKAPAN AL HIJAMAH





Rabu, 11 Januari 2012

AL HIJAMAH : SOLUSI ISLAMI UNTUK HIPERTENSI


Hipertensi bisa mengakibatkan beberapa masalah dalam tubuh. Hipertensi atau tekanan darah yang sangat tinggi bisa merusak jaringan organ tubuh dan mengganggu kinerjanya.

Menurunkan tekanan darah tinggi dengan metode al hijamah atau bekam yang dilakukan secara teratur dapat membuat perbaikan pada sistem peredaran darah. Penghambat pembuluh darah yang berupa kotoran yang ada dalam pembuluh darah dapat dikurangi sehingga menjadikan aliran darah kita menjadi lebih lancar dan tensi darah pun menjadi normal kembali.

Prinisip Kerja Al Hijamah dalam Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Dalam menurunkan tekanan darah tinggi, terapi al hijamah berfungsi dalam tiga cara kerja :
  • Menghancurkan plak penyumbat pembuluh darah : dengan dihancurkannya plak penyumbat tersbut maka tekanan darah akan turun dengan sendirinya.
  • Memperbaiki elastisitas pembuluh darah : dengan diperbaiki lagi sel-sel pembuluh darah yang rusak sehingga akibatnya pembuluh darah dapat menjadi elastis kembali sehingga mampu mengakomodir perubahan tekanan darah secara alami.
  • Membuang toksin : toksin atau racun yang terdapat didalam tubuh menyebabkan metabolisme tubuh terganggu, dengan membuang toksin maka tubuh akan bisa membuat sistem peredaran darahnya menjadi normal kembali. Dan efek positifnya tekanan darah pun akan turun.


Baca juga:
1. AL HIJAMAH : TERAPI WARISAN RASULULLAH
2. WAKTU UTAMA MELAKUKAN AL HIJAMAH
3. PERLENGKAPAN AL HIJAMAH
4. PROSES STERILISASI PERLENGKAPAN AL HIJAMAH 


Produk herba yang bisa digunakan untuk terapi hipertensi:
1. HABBATUSSAUDA OIL SOFTGEL
2. GAMALIFE
3. GREEN PALAPA
4. HABBATUSSAUDA PLUS MENGKUDU
5. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA (MINYAK)
6. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA 210
7. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA 100
8. KOPI RADIX SINERGI


Selasa, 10 Januari 2012

PERLENGKAPAN AL HIJAMAH / BEKAM

Dalam melakukan al hijamah/bekam, dibutuhkan perlengkapan yang memadai supaya hasilnya optimal. Peralatan al hijamah/bekam yang dimaksud adalah secara lengkap sebagai berikut:

1. KOP ANGIN

Kop angin adalah salah satu dari peralatan terapi al hijamah/bekam yang utama. Alat ini fungsinya adalah untuk menghisap titik bekam pada permukaan kulit sehingga darah kotor dan toksin dapat dikeluarkan. Peralatan ini dalam 1 set terdiri atas Kop serta pompa tangan vacum.

Terdapat banyak jenis dan merek kop angin di pasaran yang bisa dipilih sesuai kebutuhan.


2. PENA BEKAM ATAU LANCING DEVICE

Pena bekam atau lancing device digunakan sebagai tempat jarum bekam. Tersedia banyak jenis dan merek pena bekam di pasaran yang bisa dipilih sesuai kebutuhan. Ada yang manual dan otomatis, ada yang terbuat dari bahan atom dan logam.



3. JARUM BEKAM ATAU LANCET

Jarum bekam digunakan untuk melukai permukaan kulit yang akan dibekam. Terdapat banyak merek dan ukuran di pasaran. Disarankan menggunakan ukuran 21-G karena bentuk ujungnya pipih sehingga mengurangi rasa sakit saat menembus kulit dan lebih sesuai sunnah Rasulullah yang menganjurkan al hijamah dengan sayatan.

Jarum bekam digunakan sekali pakai untuk satu pasien saja. Setelah digunakan untuk menerapi pasien, harus dibuang.



3. SARUNG TANGAN

Sarung tangan digunakan untuk melindungi tangan terapis al hijamah dari kemungkinan terpapar darah pasien.

Sarung tangan digunakan sekali pakai untuk satu pasien saja. Setelah digunakan untuk menerapi pasien, harus dibuang.




4. MASKER WAJAH

Masker wajah digunakan untuk melindungi terapis al hijamah dari kemungkinan terpapar gas beracun yang keluar dalam proses al hijamah.







5. PERALATAN STERILISASI
Setelah digunakan untuk menerapi pasien, kop angin dan lancing device harus disterilkan untuk dapat digunakan lagi. Proses sterilisasi ini sangat penting untuk menjaga kehigienisan alat bekam. Apalagi al hijamah ini menyangkut pengeluaran darah yang sangat mudah menularkan penyakit. Adapun peralatan sterilisasi yang diperlukan adalah:
  • Hidrogen peroksida (H2O2) 3%
  • Alkohol 70%
  • Klorin

Baca juga:
1. AL HIJAMAH : TERAPI WARISAN RASULULLAH
2. WAKTU UTAMA MELAKUKAN AL HIJAMAH
3. AL HIJAMAH : SOLUSI ISLAMI UNTUK HIPERTENSI
4. PROSES STERILISASI PERLENGKAPAN AL HIJAMAH


Minggu, 08 Januari 2012

DILEMA TERAPI HIPERTENSI KONVENSIONAL


Hipertensi adalah suatu kondisi di mana tekanan darah mengalami kenaikan secara tidak normal dan melebihi ambang batas. Tekanan darah merupakan tekanan yang dialami dinding pembuluh darah akibat dari mengembang dan mengkerutnya jantung.

Vonis hipertensi yang sering ditudingkan pada pada mereka yang tekanan darahnya di atas normal sangat relatif sekali, karena pengukuran tekanan darah sifatnya sesaat atau sewaktu. Apalagi bila pengukuran tekanan darah dilakukan pada saat seseorang tengah menghadapi berbagai masalah atau dalam kondisi yang tidak stabil. Anehnya, ukuran tekanan darah sesaat ini sering dijadikan vonis bahwa seseorang mengidap hipertensi.

Untuk itu, sungguh memprihatinkan nasib puluhan juta penderita hipertensi yang tengah menjalani terapi konvensional. Di satu sisi mereka harus larut dalam kecemasan dan kekhawatiran tiadanya harapan kesembuhan serta ancaman serangan penyakit berat berikutnya, di sisi lain mereka diharuskan menelan beragam obat sintetik yang tidak membawa harapan baik.

Pertanyaannya, mengapa pengobatan konvensional terhadap hipertensi masih bermasalah?

Pertama, karena pengobatan konvensional meyakini bahwa tidak ada obat atau kesembuhan bagi penderita hipertensi. Terapi yang dilakukan adalah menahan gejala atau meredakan tekanan darah dengan obat kimia sintetis. Hal ini tentunya bertentangan dengan akidah Islam yang meyakini bahwa semua penyakit bisa disembuhkan dengan ijin Allah ta'ala.

Kedua, pembatasan atau pelarangan makanan tertentu yang dianggap berbahaya bagi penderita hipertensi. Hal ini mengakibatkan penderita hipertensi mengeluh selalu khawatir, takut serta selalu memilah-milah makanan yang hendak dikonsumsi. Akibatnya mereka tidak mendapat pasokan energi dan gizi yang cukup. Selain itu, penderita hipertensi selalu hidup dalam kondisi tertekan yang memperburuk kondisinya. Islam mengajarkan untuk mengkonsumsi semua jenis makanan dalam porsi yang secukupnya, tidak berlebihan. Segala sesuatu yang berlebihan akan membawa efek yang tidak baik karena tidak sesuai sunnatullah.

Ketiga, pemberian obat-obat kimia sintetis dalam jangka waktu lama justru beresiko penderitanya mengalami komplikasi dan menurunnya daya tahan tubuh, bahkan resiko kerusakan organ ginjal. Sehingga tak jarang penderita hipertensi mengalami keluhan sakit pada organ tubuh yang lain akibat mengkonsumsi obat kimia dalam jangka waktu lama.

Produk herba yang bisa digunakan untuk terapi hipertensi:
1. HABBATUSSAUDA OIL SOFTGEL
2. GAMALIFE
3. GREEN PALAPA
4. HABBATUSSAUDA PLUS MENGKUDU
5. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA (MINYAK)
6. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA 210
7. HABBATUSSAUDA CAP DUA KURMA 100
8. KOPI RADIX SINERGI



Jumat, 06 Januari 2012

MENGGEMPUR KANKER DENGAN TULANG RAWAN IKAN HIU


Sejak lama, para ilmuwan percaya bahwa ikan Hiu kebal terhadap kanker dan tumor. Apa bedanya Hiu dengan ikan lain? Ternyata Hiu tidak memiki tulang (keras). Kerangka Hiu seluruhnya terdiri atas tulang rawan (cartilage).

Dalam catatan buku tradisional cina mengenai khasiat makanan pengobatan, makan sirip ikan hiu dipercaya dapat mencegah penuaan kulit, dan gelatin yang terkandung di dalam sirip ikan hiu dipercaya pula dapat meningkatkan vitalitas. Hasil dari penelitian menunjukkan terdapat enam atau tujuh protein dalam tulang rawan ikan hiu yang mempunyai kemampuan untuk mengantisipasi dan mencegah pertumbuhan kanker di saluran pembuluh darah.

Kanker dan metastatis (kanker yang menyebar ke bagian organ lain) tidak dapat membesar tanpa jaringan pembuluh darah yang mendukungnya. Pertumbuhan tumor tergantung dari kemunculan pertumbuhan saluran darah baru. Dan pertumbuhan pembuluh darah baru, normalnya tidak berlaku pada orang dewasa. Tulang rawan ikan hiu merupakan bahan non-toksik yang sangat efektif untuk mencegah timbulnya pertumbuhan pembuluh darah baru.

Kandungan kalsium dan fosfor yang tinggi dalam tulang rawan ikan hiu ini disebabkan oleh proses pengapuran yang terjadi pada tulang rawan, terutama tulang rawan belakang. Walaupun protein yang bertindak sebagai bahan anti-angiogenesis sebagian larut bersama kalsium, fosforis, karbohidrat dan yang lainnya namun larutan ini ternyata memainkan peranan penting dalam mencegah penyakit. Mukopolosakarida yang terdapat pada karbohidrat merangsang system imunity tubuh dan bekerja secara sinergi dengan protein dalam melawan penyakit ketika kalsium organic dan fosforus digunakan oleh tubuh sebagai nutrien.

Produk herba yang mengandung tulang rawan ikan hiu : SHARK CARTILAGE 


SHARK CARTILAGE : HERBA PENGGEMPUR KANKER

Sejak lama, para ilmuwan percaya bahwa ikan Hiu kebal terhadap kanker dan tumor. Apa bedanya Hiu dengan ikan lain? Ternyata Hiu tidak memiki tulang (keras). Kerangka Hiu seluruhnya terdiri atas tulang rawan (cartilage). 

Penelitian yang dilakukan oleh para ilmuwan mendapati tulang rawan ikan hiu menghasilkan bahan yang bersifat anti-angiogenesis atau yang dapat menahan pertumbuhan tumor. Tulang rawan tidak mengandung pembuluh darah, sehingga kanker tidak dapat dengan mudah tumbuh di dalamnya. Pengobatan kanker memakai tulang rawan/cartilage dapat menghambat pembuluh darah dari pertumbuhan tumor. Hal ini menyebabkan tumor akan berhenti tumbuh, bahkan mengecil/menyusut.

Komposisi:
Tulang rawan ikan hiu/jerung 67,5 mg
Solamun trilobatum 202,5 mg

Aturan Pakai:
1 kapsul/10kg BB. 30 menit sebelum makan.
Tidak bertentangan dengan pengobatan biasa seperti kemoterapi/radiasi. Dianjurkan sebagai pelengkap terapi.

Kemasan : botol isi 60 kapsul
Harga : Rp. 200.000,-

Kamis, 05 Januari 2012

TUBUH LELAH & LESU...?! SAATNYA DETOKS...


Hidup di lingkungan yang penuh polusi, ditambah mengonsumsi makanan dan minuman tidak sehat, mengharuskan tubuh bekerja lebih keras untuk menyingkirkan racun berbahaya yang masuk ke dalam sistem tubuh. Melakukan detoksifikasi atau proses pengeluaran racun menjadi salah satu cara membantu tubuh untuk dapat kembali melakukan tugasnya dengan normal.

Jika Anda merasa lesu, lelah sepanjang waktu, dan tidak berenergi, itu pertanda toksin atau racun telah menumpuk di dalam tubuh dan proses detoks harus segera dilakukan. Langkah ini akan meningkatkan kesehatan tubuh dan kulit, serta mengisi kembali energi Anda. Detoks juga membantu meningkatkan kekebalan tubuh dan memperkuat tubuh melawan sel kanker dengan menghasilkan sel-sel sehat.

Sangat mudah untuk memulai detoks. Mulailah dengan perubahan sederhana seperti minum air putih lebih banyak dan mengurangi minuman berkarbonasi dan mengandung kafein. Hal ini dapat membantu tubuh Anda melakukan pembersihan dan peremajaan serta melawan bahan kimia berbahaya yang dikonsumsi setiap hari. Imbangi dengan berolahraga karena racun dilepaskan bersamaan dengan keringat yang keluar. Konsumsi pula makanan sehat alami (herbal) yang dapat membantu proses detoks pada organ-organ tertentu.

Selain itu, Rasulullah mencontohkan proses detoksifikasi berupa al hijamah (bekam/cantuk/kop) yang sangat ampuh untuk mengeluarkan racun dari dalam tubuh (detoksifikasi) tanpa efek samping. Berbekam dapat membersihkan darah yang mengalir dalam tubuh manusia serta sangat bermanfaat untuk melegakan dan menghilangkan rasa sakit, memulihkan fungsi organ tubuh.

Dengan mengkonsumsi herbal dan rutin berbekam, insya Allah kita akan mendapatkan nilai kesehatan yang sebenarnya.


Baca juga:


Rabu, 04 Januari 2012

SUMBER UTAMA TERJADINYA PENYAKIT



Allah SWT telah melengkapi setiap tubuh manusia dengan satu kekuatan fitrah (alami) yang bisa digunakan untuk menolak serta menyembuhkan secara pribadi dan mandiri setiap penyakit yang menyerang dirinya. Kekuatan fitrah ini dalam dunia kedokteran dikenal dengan sistem imunitas (daya tahan) tubuh. Sistem imunitas ini berfungsi menghalau masuknya berbagai penyakit yang datang dari luar tubuh, baik berupa bakteri, virus atau patogen-patogen lain.

Pada mulanya, Allah swt menciptakan tubuh manusia dalam kondisi harmoni (seimbang). Pada kondisi ini, sistem imunitas tubuh berada pada kondisi yang paling baik sehingga tubuh pun akan sehat. Tetapi keseimbangan ini sedikit demi sedikit berubah akibat ulah manusia sendiri. Hal ini mengakibatkan sistem imunitas terganggu sehingga serangan bakteri, virus dan patogen lain dari luar tubuh tidak mampu dihalau dan mengakibatkan timbulnya penyakit.

Dengan demikian, penyakit sebenarnya bukan bersumber dari bakteri, virus atau patogen lain sebagaimana pandangan sebagian besar masyarakat, termasuk kedokteran modern. Dalam pandangan kedokteran Islam, sumber utama penyakit adalah akibat lemahnya sistem imunitas tubuh. Ada 3 faktor utama yang melemahkan sistem imunitas, yaitu:

-         Toksin Yang Tertimbun Dalam Tubuh
Penumpukan toksin dalam tubuh disebabkan oleh faktor makanan, minuman, pencemaran udara dan air, serta stress. Bila tidak segera dikeluarkan, toksin dapat merusak sel-sel tubuh, melemahkan fungsi organ sehingga imunitas tubuh pun menurun. Salah satu solusi tepat adalah dengan berbekam.

-         Ketidakseimbangan Suhu
Disebabkan oleh sistem pengeluaran urin yang bermasalah. Minum air dalam jumlah yang cukup dalam membantu mengatasi masalah ini.

-         Ketidakseimbangan Angin
Terkait dengan masalah pencernaan. Salah satu cara untuk mengatasi masalah ketidakseimbangan angin adalah dengan melakukan pembersihan usus besar dari toksid-toksid yang menumpuk (colon cleansing)


Baca juga: